Rabu, 22 Mei 2013

PELANTIKAN PENEGAK BANTARA AMBALAN PANDAWA-SRIKANDI SMA N 1 PURWODADI


Minggu sampai dengan Selasa (19-21 Mei 2013) di Sendangcoyo, Desa Mluwokarangtalun Kecamatan Pulokulon, menjadi kawah candradimuka bagi para calon penegak bantara ambalan Pandawa Srikandi-SMA Negeri 1 Purwodadi. Kegiatan yang dikemas dalam Pelantikan Penegak Bantara ini diikuti oleh 51 orang terdiri dari pembina, sangga kerja, peserta yang akan dilantik dan undangan. 
18 orang calon penegak bantara yang telah menempuh 36 syarat kecakapan umum, kembali harus melewati proses pemantapan sebelum dilantik. Berbagai kegiatan harus ditempuh agar para peserta benar-benar menjadi insan pramuka yang mampu menerapkan Tri Satya dan Dasadarma. Penjelajahan, Unggun, Pentas Seni, Pemantapan Materi, Bakti, Pre Test dan Postest sengaja dijadikan menu untuk para peserta agar mutu penegak bantara yang dilantik lebih berkualitas, tangguh dan dapat diandalkan agar kedepan mampu menjadi penerus yang lebih baik, mampu menanamkan nilai-nilai kepramukaan kepada adik didik dengan lebih baik.

Pelantikan dilaksanakan sebelum adzan subuh berkumandang, sebagai adat ambalan yang bertujuan bahwa setelah bakda shubuh para penegak bantara yang baru tersebut benar-benar mampu menghayati akan nilai-nilai yang tersirat dalam pelantikan bantara dan segera mengimplementasikan dalam diri mereka sedini mungkin. 

Tidak ada komentar :

Posting Komentar